Sabtu, 05 Januari 2013

AYO SARAPAN

OLEH: TRISAKTI LORINA



Ari, Rika, diah, dan Esti adalah empat sekawan. Mereka murid kelas empat SDN Rejowinangun. Mereka selalu bermain bersama dan belajar bersama. Ketika itu pelajaran matematika di kelas suasananya amat tenang karena murid-murid sedang memperhatikan pelajaran yang diberikan bu guru. Tiba-tiba suara kriuk...kriuk...krukk.kruk terdengar keras...murid-murid jadi kaget, ibu guru menenangkan suasana. Sudah ayo perhatikan pelajaran lagi, kata bu guru. Beberapa menit kemudian suara itu terdengar lagi, suara apa itu?? tanya bu guru pada muridnya. Ehm....ehm... saya bu "jawab Ari"  itu suara perut saya mungkin cacingnya laper bu, jawab Ari malu-malu dan diikuti tawa riuh seiisi kelas. Bu Guru lalu bertanya kepada Ari"Apa kamu belum sarapan? Kenapa baru jam pertama sudah lemas begitu?. Iya bu, jawab Ari. Lalu bu guru menasehati semua muridnya,, anak-anak ayo kalian harus sarapan setiap pagi dengan makanan dan minuman yang mengandung karbohidrat karena karbohidrat sebagai seumber tenaga untuk kalian belajar, jika perut kalian tidak diisi maka perut kalian akan sakit dan bisa terserang penyakit tipus dan magh. Makanan yang mengandung karbohidrat itu seperti nasi, roti, sagu, jagung, dan umbi-umbian seperti ubi dan ketela. Ingat anak-anak kalian harus sarapan ya. Iya bu guru jawab anak-anak serentak, kemudian bel istirahat berbunyi, tiga sahabat Ari lalu segera mengajak Ari pergi ke kantin untuk membelikan Ari makanan dan minuman karena Ari sudah terlihat pucat. Ari kamu harus sarapan setiap pagi agar kamu tidak lemas dan sakit, nasihat Rika, Diah, dan Esti. Iya teman-teman tadi aku lupa sarapan karena bangun kesiangan jadi aku langsung berangkat sekolah tanpa sarapan. Ya sudah kalau begitu besuk kita bawa bekal dari rumah saja agar di sekolah masih bisa sarapan meski sedikit, usul teman-teman Ari. Setuju...........!! Jawab mereka tersenyum dan segera mareka menyantap roti dan es coklat bersama-sama.

Pesan moral: kita tau artri penting sarapan dan sebagai sahabat kita harus perhatian pada sahabat kita apapun keadaan mereka terutama jika dia sedang sakit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar